MAHASISWA KKN-IK IAIN DI DESA GUYANGAN MEMBANTU MENGAJAR MENGAJI DI MUSHOLLA

  • Oct 06, 2021
  • guyangan
  • BERITA

Salah satu mahasiswa KKN IK IAIN Kudus  mengabdi kepada masyarakat dengan ilmu yang dimilkinya, yaitu mengajar ngaji setiap hari senin sampai sabtu di dukuh dongklo desa guyangan pukul 14.00-sampai selesai. Ngaji sore di musholla berdiri sejak bulan febuari 2017 yang diikuti oleh beberapa murid dari berbagai dukuh antara lain, dukuh samberjo, dukuh dongklo.,dukuh tapen, dan dukuh cabean. Murid yang ngaji ada kurang lebih 45 yang semangat untuk mengaji di musholla itu. Ustadz dan ustadzah yang mengajar ngaji ada dua yaitu ustadz irfan dan ustadzah titin yang sudah lama mengajar di musholla tersebut. Salah satu mahasiswa KKN IK IAIN kudus membantu mengajar selama kurang lebih 24 hari dalaam mengajar mengaji, banyak banget penagalaman yang bisa di ambil dalam mengajar ini, yaitu salah satu kita harus lebih sabar menghadapi anak-anak yang berbagai bnyak tingkah laku. Yang ikut mengaji di situ yaitu dari kelas TK sampai kelas 6 SD. Kegiatan ini merupqakan kegiatan yang mengajarkan anak-anak mempelajari huruf hijaiyah untuk murid yang masih jilid 1 samapai jilid 5 dan di lanjut untuk mengajari bacaan Al-Qur’an, serta dia ajarakan persholataan serta bacaan-bacaannya mulai dari tata cara berwudhu yang benar. Sebelum menagajar mengaji di akhiri ustadz dan ustadzah memberi kuis serta baca doa sehari-sehari.